Merek tas gunung terbaik di dunia berikut merupakan pilihan paling populer dari aneka tas gunung di pasaran. Tas yang sangat dibutuhkan untuk dimiliki oleh siapa saja yang suka mendaki ini didesain secara khusus untuk memudahkan para pendaki menyimpan dan membawa banyak barang.
Mulai dari makanan, pakaian, tenda, selimut ataupun perlengkapan memotret juga muat dalam tas gunung. Karena hal ini, tas yang digunakan harus yang berkualitas terbaik, kuat dan tahan lama.
Inilah 15 Merek Tas Gunung Terbaik di Dunia Untuk Anda Pilih
Menunjang aktivitas mendaki tentu memerlukan pilihan produk yang handal. Jadi, tidak salah kalau menginginkan tas gunung dengan kualitas internasional untuk mendampingi Anda berjalan-jalan. Tas gunung yang besar, sedang atau kecil, pilihannya beragam. Berikut adalah 15 merek tas gunung terbaik di dunia.yang layak Anda miliki.
1. Eiger Shoreside
Merupakan tas gunung terbaik yang harus dimiliki karena bersifat multifungsi. Bentuknya mungil sehingga tidak hanya dapat dibawa mendaki namun juga cocok digunakan untuk kegiatan sehari-hari seperti kuliah, sekolah dan pergi bekerja.
Tas gunung Eiger terbuat dari bahan polyester yang tidak mudah menyerap air hujan. Sehingga cocok dipakai untuk berbagai cuaca. Selain itu, ada tali pada bagian dada untuk mengencangkan tas agar tidak bergeser. Dengan demikian beban pada punggung jadi sedikit terangkat.
2. The North Face Banchee 65
Tas gunung ini memiliki bobot ringan yang nyaman dipakai. Bentuknya kaku dengan bahan alumunium dan bisa muat banyak barang bawaan. Tas gunung yang berkapasitas sampai 65 kg ini memiliki banyak kompartemen.
Terdapat 8 kantong fungsional salah satunya yang terdapat pada hip belt berguna untuk menyimpan kamera. Selain itu, ada kantong sleeping bag masih menyatu dengan body tas utama berfungsi sebagai alas tidur.
3. Osprey Aether AG 70L
Ini adalah merk tas gunung terbaik dari salah satu tas dari 15 merek tas gunung terbaik di dunia Daya tampungnya besar sampai 70 liter dan didesain dengan teknologi anti gravitasi yang canggih. Jadi, meskipun beban barang yang dimasukkan ke dalam tas cukup berat, tubuh tidak mudah merasa lelah dan tetap nyaman.
Kapasitas tas yang besar sangat cocok bagi pengguna yang ingin mendaki hingga satu minggu lamanya. Menariknya, bagian sisi atas dapat diatur sesuai bentuk tubuh agar ketika tas dipakai dan berjalan, tubuh tetap seimbang. Tas Osprey diproduksi dengan bahan mesh dan dipadukan dengan rangka bahan metal yang kokoh.
4. Forclaz Trekking Backpack
Sesuai dengan namanya, tas ini tidak hanya diproduksi untuk pengguna yang suka naik gunung namun juga untuk yang ingin traveling dengan mengikuti tracking. Jadi, cocok untuk aktivitas yang berat dan juga ringan. Tas gunung ini memiliki ukuran besar dilengkapi dengan banyak kantong yang sangat membantu untuk membagi barang bawaan agar seimbang.
5. Consina Extraterrestrial 60L
Salah satu pilihan populer dari 15 merek tas gunung terbaik di dunia adalah tas gunung buatan Consina. Ada banyak varian tas gunung yang dikeluarkan merek ini, salah satunya adalah extraterrestrial yang bisa menampung beban sampai 60 liter.
Hal utama yang perlu dilihat dari tas gunung adalah kantong dan materialnya. Tas merk ini selalu memberikan material terbaik dengan jumlah kompartemen yang banyak. Ada dua saku kecil pada kedua sisi, jadi pengguna dapat menyimpan berbagai barang kecil di kantong tersebut.
6. Jack Wolfskin Denali 75
Tas gunung ini diproduksi dengan kelebihan mampu membawa beban hingga 50 kilogram. Bentuknya menarik dengan desain sederhana tapi menekankan pada daya tahan penggunaan yang awet, sehingga cocok digunakan untuk investasi untuk perjalanan pendakian panjang.
Keunggulan tas ini adalah kompartemen besar yang terpisah serta dilengkapi tambahan 9 kantong. Karena hal ini, berbagai barang dapat dimasukkan ke dalam tas dan dibawa untuk berkemah sampai berhari-hari. Dengan harga sekitar 1 jutaan sampai 2 jutaan, bisa dipastikan harganya sesuai dengan kualitas.
7. Karrimor Bobcat 65 Rucksack
Tas gunung kerap membuat punggung lelah karena beban yang berlebihan. Oleh karena itu perhatikan tas dari merk Karrimor yang berkualitas dan dilengkapi teknologi windtunnel ini. Sebagai salah satu dari 15 merek tas gunung terbaik di dunia, karrimor memberikan opsi terbaik dengan desain yang bertujuan untuk mengurangi kontak tas dengan punggung pengguna.
Keunggulan tas ini adalah bisa digunakan hingga berjam-jam lamanya, tas ini tidak terasa panas atau menyebabkan punggung sakit. Tidak hanya itu, kelebihan Karrimor Bobcat adalah memiliki banyak kantong yang berukuran besar. Salah satunya adalah kantong khusus untuk menyimpan botol air minum.
8. Deuter Aircontact Lite 60+10 SL
Tas ini didesain khusus untuk menyesuaikan punggung perempuan, jadi bagi kaum hawa, ini adalah tas tepat untuk Anda. sistem aircontact memastikan tas nyaman dipakai dan dekat dengan punggung pengguna. Tas bisa diikatkan erat dengan tubuh dengan bantuan tali pada kedua sisinya. Anda bisa mendaki berjam-jam dan tidak akan merasa lelah.
Teknologi VariFit-Slide back system membuat tas ini dapat disesuaikan dengan panjang badan dan memperhatikan struktur punggung agar bisa memakai tas gunung yang besar dan berat. Tasnya sendiri sudah anti air, tanpa harus menggunakan rain cover, jadi cocok untuk dibawa dalam cuaca apapun. Harganya dipatok sekitar Rp2,8 juta yang layak dipertimbangkan mengingat berbagai keunggulannya.
9. Avtech Galoa 60L
Tas gunung merk avtech ini tidak sebesar pilihan tas gunung lainnya. Fitur terbaiknya adalah bantalan pada bagian belakang yang mengikuti anatomi punggung sehingga tidak lelah ketika memakainya. Tas ini terbuat dari bahan nylon dengan frame aluminium dan bisa muat banyak barang. Ada lima kantong dan satu kompartemen utama. Harganya cukup terjangkau mengingat material dan spesifikasinya yang lengkap untuk naik gunung.
10. Kelty Coyote
Tas gunung dengan kapasitas besar adalah fitur pertama yang dilihat untuk sebuah tas yang akan dipakai untuk mendaki atau bepergian ke atas gunung. Dengan kapasitas 65 Liter dan banyak kantong, pengguna bisa membawa banyak barang bawaan ketika naik gunung.
Hal yang tidak ditemukan pada tas lain adalah ventilasi pada bagian belakang agar pemakainya tidak kegerahan. Kelty Coyote memiliki dua kantong besar pada bagian samping dan satu kantong khusus untuk menyimpan sleeping bag Anda. Anda bisa bepergian dengan nyaman dengan tas yang dihargai sekitar 3 jutaan ini.
11. Palazzo 36169
Dari 15 merek tas gunung terbaik di dunia, Palazzo menunjukkan sebagai pilihan terbaik dalam hal harga dan kualitas. Palazzo 36169 memiliki desain trendi dan lengkap untuk bisa berjalan lama dengan ikat pinggang di pinggang dan dada. Bentuknya ramping dengan banyak kantong tambahan. Sayangnya tidak ada raincover jadi anda harus perhatikan cuaca dan menjaganya saat hujan agar tidak merusak tas dan isinya.
12. Canifer Ortler
Merek ransel gunung terbaik merk Canifer Ortler dibandrol dengan harga sekitar 500 ribuan. Jadi, ini adalah pilihan terjangkau mengingat terbuat dari bahan polyester dan baby ripstop, yang anti air. Sehingga, raincover tidak dibutuhkan. Fitur andalan lainnya adalah airbag system yang membuat punggung nyaman selama perjalanan.
13. Royal Mountain 8327
Serahkan saja pada tas gunung ini untuk bisa menemami anda selama pendakian. Bentuknya lebih kecil dari tas gunung lainnya. Justru fitur ini menjadi kelebihan bila anda hanya hendak naik gunung dalam waktu singkat dan tidak ingin bawa banyak bawaan. Walau kecil, ransel ini didesain khusus agar bisa mampu menopang beban, yang cukup berat.
14. Osprey Kestrel
15 merk tas gunung terbaik di dunia perlu menyertakan Osprey Kestrel dalam daftarnya. Ini adalah tas yang membuktikan kalau less is more. Desainnya simple tapi sangat kuat dan awet. Bentuknya mengikuti bentuk tubuh dan dirancang dengan seksama untuk menopang berat bawaan banyak.
15. Raptor 60L Cozmeed
Raptor 60L Cozmeed patut direkomendasikan karena materialnya yang berkualitas, desain bagian belakang yang nyaman bagi punggung serta kapasitasnya yang mumpuni. Walau berukuran besar, tas gunung ini akan membuat bebanmu terasa lebih ringan. Material adalah bahan dolby dan cordura yang tidak berat dan sangat nyaman untuk pergi naik gunung. Selain itu, back systemnya semakin mengurangi beban tas.
Itulah 15 merek tas gunung terbaik di dunia yang dapat menjadi referensi sebelum membeli tas. Memahami merek dan keunggulan yang ditawarkan penting sekali agar mendapatkan tas sesuai kebutuhan. Terbaik tidak hanya dari segi kualitas, tetapi juga dari bahan, teknologi pembuatan dan kapasitas tas. Dapatkan tas gunung yang benar-benar bagus dari berbagai pertimbangan sehingga tidak salah pilih.
Artikel lain : 10 Merek Tas Wanita Paling Terkenal di Dunia yang Berkualitas
Jika Anda ingin memiliki tas atau ingin berbisnis tas gunung dengan kualitas terbaik, Anda bisa memesannya di jasa pembuatan tas OSCAS. OSCAS adalah usaha pembuatan tas yang bisa dibuat custom sesuai pesanan dan dengan kualitas yang dijamin bisa diandalkan. Antusias anak muda saat ini untuk naik gunung atau Traveling masih tinggi-tingginya, jadi usaha jualan tas gunung tak akan pernah ada ruginya. Anda bisa memiliki produk tas gunung terbaik bersama OSCAS.CO.ID.