Kebutuhan fashion setiap orang berbeda-beda tergantung profesi dan sebagainya. Ada yang harus mengenakan lebih dari 2 outfit kerja dan beberapa tas setiap harinya.
Namun juga banyak yang sudah merasa cukup hanya dengan mengenakan satu outfit kerja dan tas favorit. Bicara mengenai tas, pernahkah Anda mendengar jika ada cara jitu memilih tas sesuai bentuk tubuh?
Empat Cara Memilih Tas Sesuai Bentuk Tubuh
Berdasarkan fungsinya, tas dimanfaatkan oleh banyak orang sebagai tempat menyimpan barang. Tapi kini, tas juga digunakan untuk mendongkrak penampilan. Berikut ini tips memilih tas yang sesuai dengan bentuk tubuh Anda.
1. Tubuh Curvy
Wanita dengan bentuk tubuh curvy paling cocok mengenakan tas berukuran sedang atau besar. Hindari memilih tas kecil karena akan membuat siluet tubuh menjadi lebih besar.
Kemudian, janganlah memposisikan tas di bagian pinggul atau perut. Volume tas akan membuat area tubuh tersebut menjadi lebih lebar.
2. Tubuh Mungil
Berbanding terbalik dengan wanita bertubuh curvy yang harus menghindari tas berukuran kecil, wanita bertubuh mungil justru terlihat atraktif dengan tas tersebut.
Ketika belanja tas ransel atau selempang, Anda harus memastikan panjang talinya sesuai. Pilih tas yang talinya tidak terlalu panjang sehingga nyaman ketika dikenakan juga tampak eye catching saat dipandang.
3. Tubuh Ideal
Apa pun ukuran dan jenis tas nya, wanita dengan postur tubuh ideal akan terlihat menawan secara natural. Untuk penampilan casual, Anda bisa memilih tas ransel atau tote bag.
Sementara untuk tampilan formal atau mewah, banyak handbag yang bisa melengkapi penampilan Anda. Besar kecilnya ukuran tas tidak akan mempengaruhi penampilan Anda.
4. Tubuh Kurus dan Tinggi
Memiliki tubuh yang kurus dan tinggi adalah idaman hampir semua wanita di dunia. Meski tampak sempurna, wanita tinggi bertubuh kurus juga tidak bisa sembarang memilih ukuran tas.
Dari sekian banyak ukuran, tas berukuran sedang adalah yang terbaik. Pilih juga tas ransel atau selempang sebagai alternatif utama.
Memilih tas memang membutuhkan keterampilan. Melalui CV. Oscas Indonesia Anda dapat memproduksi tas yang sesuai dengan bentuk tubuh banyak orang. Perusahaan konveksi tas ini akan membuat Anda dan orang lain di sekitar Anda semakin percaya diri dengan tas favorit mereka.