Pilihan kain yang adem untuk membuat busana muslim

Bahan Kain Supernova: Karakteristik, Kelebihan, & Kekurangan

Cari bahan kain adem, nyaman, & stylish untuk busana muslim? Yuk, kenalan dengan bahan kain supernova jawabannya yang punya banyak kelebihan.

Bahan Kain Supernova: Karakteristik, Kelebihan, & Kekuranganhttps://id.pinterest.com/pin/658932989234194082/

Buat kamu yang sedang mencari kain adem untuk busana muslim, bahan kain supernova bisa jadi alternatif yang bagus.

Ya, pakaian-pakaian panjang dan tertutup memang membutuhkan jenis kain yang tepat, apalagi di wilayah beriklim tropis seperti Indonesia.

Katun adalah opsi terbaik, tetapi harganya cukup mahal. Oleh karena itu, supernova hadir sebagai pilihan bahan sejenis katun yang relatif terjangkau.

Dengan supernova, kamu bisa membanderol pakaian lebih murah kepada konsumen. 

Penasaran seperti apa kainnya? Langsung saja simak ulasan di bawah ini.

Bahan Kain Supernova Itu Seperti Apa?

Bahan kain supernova adalah salah satu jenis katun yang terbuat dari serat kapas alami

Berbeda dengan kain katun lainnya, supernova memiliki tekstur lebih tebal dan serat-seratnya terlihat jelas. Hal ini memberikan kesan unik pada supernova.

Menariknya, meskipun tebal, kain supernova tetap adem saat cuaca panas berkat sirkulasi udara yang baik, sehingga keringat lebih mudah terserap. 

Di sisi lain, ketebalan kain supernova juga memberi keuntungan karena mampu menghangatkan tubuhmu pada saat cuaca dingin.

Apa yang menarik lainnya dari kain supernova yaitu kualitasnya cukup bagus meski harganya terjangkau. Jadi, kain ini layak jadi alternatif katun biasa. 

Apakah Bahan Kain Supernova Itu Bagus?

Omong-omong soal kualitas, kamu harus mengenali karakteristik bahan kain supernova supaya tahu apakah kainnya cocok dengan kebutuhanmu:

  • Permukaan kain yang halus dan lembut.
  • Warna kain cenderung agak kusam, tidak terlalu terang.
  • Tekstur tebal dengan serat-serat yang jelas terlihat.
  • Kainnya padat dan tidak menerawang, kecuali warna putih.
  • Lentur dan mudah diatur.
  • Menyerap keringat dengan baik.
  • Cukup ringan saat dikenakan.

Secara umum, karakteristik kain supernova mirip katun linen, menawarkan kenyamanan dan fleksibilitas untuk pemakaian sehari-hari.

Rekomendasi Penggunaan Bahan Supernova

Sifat adem kain supernova membuatnya cocok untuk berbagai jenis pakaian tertutup, misalnya busana muslim atau pakaian formal. 

Beberapa penggunaan kain supernova yang paling umum meliputi gamis, kerudung, baju koko, kemeja, kulot, rok, cardigan panjang, dll.

Bahan kain ini layak dipertimbangkan jika kamu yang sedang mencari bahan untuk membuat jenis-jenis pakaian di atas dengan harga yang terjangkau.

Kelebihan Bahan Kain Supernova untuk Pakaian

Kalau kamu masih ragu, beberapa poin di bawah ini akan menunjukkan hal-hal apa saja yang menjadi kelebihan dari bahan supernova:

1. Menyerap Keringat dengan Baik

Pertama, bahan kain supernova terbuat dari serat kapas alami yang terkenal dengan kemampuannya menyerap keringatnya. Jadi, tidak heran banyak vendor yang tertarik menggunakan bahan supernova.

Ini adalah bahan yang adem, cocok dipakai pada saat cuaca panas tanpa perlu khawatir gerah dan lengket ketika memakainya.

2. Tersedia dalam Berbagai Ketebalan

Kemudian, kain supernova juga tersedia dalam berbagai pilihan ketebalan di pasaran, mulai dari yang sedang hingga lebih tebal dari katun biasa. 

Berhubung tidak semua pakaian tertutup membutuhkan spesifikasi ketebalan kain yang sama, kelebihan ini memberikan kamu keleluasaan memilih bahan.

3. Harga Terjangkau

Daripada membeli kain katun biasa, supernova adalah alternatif yang harganya lebih murah. 

Kalau kamu mau menghemat biaya produksi, pertimbangkan bahan satu ini. Harganya murah, tetapi secara kualitas tidak kalah dengan katun biasa.

4. Lembut dan Nyaman di Kulit

Selanjutnya, tekstur yang halus dan lembut membuat supernova nyaman di kulit. 

Bahan alami juga menghindarkan pengguna dari iritasi kulit, terutama bagi orang yang memiliki kulit sensitif.

5. Tidak Menerawang

Kalau mau membuat busana muslim atau pakaian tertutup, tentu kamu wajib memilih bahan yang tidak menerawang.

Tekstur supernova sendiri sangat padat, sehingga tidak memperlihatkan bagian dalamnya.

Kekurangan Bahan Kain Supernova yang Perlu Diperhatikan

Setelah penggunaan jangka panjang, bahan supernova mungkin akan mengalami perubahan. Pasalnya, kain ini juga memiliki beberapa kekurangan, seperti: 

1. Potensi Kerusakan Serat Kain

Jika kain supernova dicuci berulang kali, serat-seratnya bisa menjadi berbulu dan rusak. 

Secara penampilan, tentunya ini dapat menurunkan kualitas kain dalam jangka panjang. Oleh karena itu, perawatannya harus ekstra hati-hati.

2. Kualitas Tidak Sesuai Ekspektasi

Kualitas bahan kain supernova berbeda-beda tergantung pada merek, proses produksi, dan ketebalan kain.

Penting untuk diingat bahwa tidak semua toko, khususnya jika kamu membeli online, menawarkan kain yang kualitasnya sepadan dengan harga.

Waspada mendapat kain kualitas rendah yang harganya terlampau murah.

3. Teksturnya Agak Kaku

Khusus untuk jenis kain supernova yang tebal, teksturnya cenderung agak kaku. Sifat ini menyebabkan kain jadi kurang fleksibel.

Meski sebenarnya tidak terlalu mengganggu, namun beberapa orang mungkin lebih menyukai bahan yang lembut dan elastis.

4. Kain Gampang Kusut

Seperti kain katun pada umumnya, kain supernova juga mudah kusut. 

Maka dari itu, agar kain selalu tampak rapi saat digunakan, kamu perlu rutin menyetrika pakaian berbahan supernova.

5. Supernova Putih Menerawang

Satu-satunya warna bahan kain supernova yang agak menerawang adalah putih. Jadi, kalau kamu menginginkan tampilan yang benar-benar tidak transparan, tambahkan furing pada pakaian.

Penutup

Setelah mengenal lebih jauh mengenai kain supernova, sekarang kamu paham kenapa bahan ini begitu populer di industri fesyen Indonesia. 

Dengan karakteristik yang unik, supernova menjadi pilihan sempurna untuk berbagai jenis busana, mulai dari pakaian sehari-hari hingga busana muslim.

Meski tidak luput dari beberapa kekurangan, tetapi secara keseluruhan kain supernova tetap menawarkan banyak keunggulan.

Apakah kain supernova sesuai dengan kebutuhan kamu?

Jika iya, hubungi KONVEKSI OSCAS untuk menanyakan pilihan bahan kain supernova terbaik dan produksi pakaiannya.

Dengan pengalaman bertahun-tahun di bidang konveksi, kami adalah mitra yang tepat untuk membantu mewujudkan rancangan busana impianmu.

Komentar Pembaca

Loading...

Berita Terkini