Cara membedakan tas bahan taslan dan parasut

8 Perbedaan Bahan Taslan dan Parasut pada Tas Outdoor

Ketahui perbedaan bahan taslan dan parasut sebelum membeli tas outdoor dari segi ketebalan, kekuatan, tekstur, ketahanan air, dan lainnya.

8 Perbedaan Bahan Taslan dan Parasut pada Tas Outdoor

Berencana beli tas outdoor? Pahami perbedaan bahan taslan dan parasut karena keduanya terlihat hampir sama di pasaran.

Dari fakta barusan, tidak heran jika banyak orang yang mengira tas bahan taslan adalah parasut atau sebaliknya.

Sebenarnya, kedua bahan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kamu perlu tahu bedanya untuk menentukan pilihan.

Agar tidak keliru saat membeli tas outdoor, artikel kali ini akan membahas perbedaan karakteristik dua jenis bahan tersebut.

Perbedaan Bahan Taslan dan Parasut

Berikut beberapa hal yang membedakan bahan taslan dan parasut pada produk tas untuk kegiatan outdoor:

1. Proses Produksi

Pertama-tama, mari berkenalan dulu dengan kain taslan dan parasut. Kenapa sih keduanya sering dianggap sama?

Bahan taslan adalah kain dari serat sintetis polyester atau nylon dengan metode pengolahan nanoteknologi.

Prosesnya melibatkan tenunan khusus supaya serat saling terkait erat, sehingga memberikan kekuatan ekstra pada kainnya.

Di sisi lain, parasut juga berbahan dasar polyester. Inilah yang membuat parasut mirip dengan taslan.

Serat sintetis tersebut dirajut membentuk kain yang ringan tapi kuat. Pada tahap akhir, jenis parasut tertentu menggunakan bahan kimia sebagai coating.

2. Ketebalan

Perbedaan bahan taslan dan parasut yang kedua adalah ketebalan bahannya.

Taslan memiliki tingkat ketebalan lebih tinggi daripada bahan parasut. Bobot per meternya lebih dari 135 gram, sedangkan parasut di bawah 100 gram.

Jadi, jika kamu menemukan tas berbahan seperti parasut yang tebal, berarti itu adalah bahan taslan.

Ketebalan kain juga sangat memengaruhi kekuatan kain. 

2. Kekuatan

Perbedaan bahan taslan dan bahan parasut dari segi ketebalan menciptakan fleksibilitas yang berbeda antara keduanya.

Bahan parasut, meskipun tipis, ternyata cukup kuat dan fleksibel. Tas outdoor parasut terbukti tidak mudah sobek.

Dalam hal ini, tas bahan taslan juga sama baiknya. Serat sintetis memang memiliki ketahanan yang baik untuk memberi perlindungan dari sobekan.

Namun, perlu diingat bahwa kekuatan bahan juga bisa dipengaruhi oleh lapisan tambahan, pengolahan kain dan metode produksi.

3. Tekstur

Perbedaan bahan taslan dan bahan parasut secara fisik yang paling jelas adalah teksturnya. Caranya, kamu cukup meraba permukaan kainnya saja.

Pada tas outdoor taslan, biasanya terdapat tekstur benang menonjol di permukaan kain. 

Tekstur sisi luar dan dalam juga berbeda karena adanya lapisan karet anti air. 

Sementara itu, tekstur parasut lebih halus dan licin di kedua sisi.

Soal tekstur, silakan pilih sesuai preferensi karena faktor ini tidak selalu menjadi penentu kualitas tas. 

Pertimbangan lain yang lebih penting adalah daya tahannya terhadap elemen luar.

4. Ketahanan Sinar UV

Daya tahan bahan taslan terhadap sinar UV umumnya sangat baik berkat karakteristik serat sintetis di dalamnya.

Dengan begitu, ini adalah bahan yang sangat ideal untuk tas outdoor. Paparan sinar matahari langsung tidak akan membuat warnanya cepat pudar.

Bagaimana dengan parasut?

Tingkat ketahanan parasut terhadap sinar UV bervariasi tergantung perlakuan tambahan pada jenis bahan parasut tersebut.

☀️ Untuk tas outdoor, bahan dengan ketahanan sinar UV penting agar tidak mengurangi umur pakai tas. 

5. Anti Air

Kerapatan benang membuat bahan taslan dan parasut memiliki satu kesamaan, yaitu anti air.

Akan tetapi, sifat dan daya tahan terhadap air pada kedua bahan ini agak berbeda.

Bahan taslan memiliki sifat waterproof alias kedap air pada intensitas tinggi. Ini lebih baik daripada parasut karena dilapisi coating khusus. 

Rajutan benang yang rapat juga merupakan salah satu faktor yang membuatnya tidak mudah ditembus air. 

Bahan parasut sendiri menyuguhkan proteksi dengan intensitas menengah atau water repellent. Meski demikian, parasut tetap bisa menolak air.

🪡 Faktor jahitan hingga resleting juga memengaruhi kemampuan anti air pada tas.

6. Kenyamanan

Selanjutnya, tingkat kenyamanan juga menjadi perbedaan bahan taslan dan parasut yang perlu menjadi pertimbangan.

Pertama, tekstur permukaan taslan tidak mengiritasi kulit, sehingga membuat tas sangat nyaman saat digunakan.

Tingkat breathability taslan juga cukup baik untuk kategori bahan heavyweight.

Di sisi lain, bahan parasut memiliki tingkat breathability yang lebih baik dari taslan.

Breathability adalah kelancaran sirkulasi udara untuk menjaga kenyamanan pengguna dan mencegah penumpukan panas di dalam tas.

7. Perawatan

Apakah kamu tipe orang yang rajin merawat tas atau sebaliknya?

Buat kamu yang malas merawat tas, pilihlah tas outdoor taslan. Bahan ini lebih mudah dirawat daripada berkat sifat anti jamur dan anti noda. 

Perawatannya gampang, cukup dengan merendam tas dalam air deterjen selama 30-60 menit. Gosok perlahan permukaan yang kotor untuk menghilangkan noda.

Sementara bahan parasut relatif lebih sulit perawatannya. 

Meskipun tidak mudah kusut, tetapi saat mencuci bahan parasut harus berhati-hati. Jangan direndam terlalu lama atau menggosoknya terlalu keras.

Cukup kucek perlahan, kibaskan sampai air menghilang, lalu jemur di tempat yang teduh agar warnanya tidak luntur akibat sinar matahari.

8. Harga

Perbedaan bahan taslan dan parasut yang terakhir adalah harganya. 

Mana yang lebih mahal?

Ternyata bahan taslan lebih mahal. Alasannya bisa kamu cek lagi dari penjelasan-penjelasan tadi.

Namun, bukan berarti bahan parasut berarti jelek karena lebih murah. Bahan parasut tetap menawarkan beberapa kelebihan untuk tas outdoor.

Berdasarkan info di internet, kisaran harga bahan taslan antara Rp22.500 - Rp36.000 per meter dan harga parasut Rp 6.750 - Rp 29.370 per meter.

Penutup

Kesimpulannya, perbedaan bahan taslan dan parasut cukup signifikan, walaupun punya beberapa kemiripan karakteristik. Setiap bahan pasti ada plus minusnya. Pemilihan yang tepat tergantung pada kebutuhan dan budget kamu.

Jika ingin membuat tas outdoor berkualitas dari bahan taslan atau parasut, OSCAS.CO.ID siap melayani dengan harga terbaik. Hubungi tim pemasaran dan konsultasikan kebutuhanmu.

Editor:

Komentar Pembaca

Loading...

Berita Terkini